DAY 3: Diskusi Seru dan Grand Finale GEOSC 2016

Hari terakhir GEOSC 2016 (8 Oktober 2016) diwarnai dengan berbagai keseruan dari jam 7 pagi hingga larut malam. Hari dimulai dengan mengumpulkan peserta di halaman FMIPA UI untuk bermain games. Tentu saja setelah seharian kemarin memeras otak untuk memberikan yang terbaik saat kompetisi, peserta perlu rileks dan have fun. Rangkaian games yang dipimpin oleh Mellinda Arisandy (Petronas Carigali/FGMI) meliputi: a) game “Dor”, untuk mengasah pemikiran cepat dan konsentrasi peserta, b) voli balon, untuk memahami pentingnya kerjasama dan koordinasi tim, c) transfer air paralon, untuk melatih kepemimpinan dan kepercayaan terhadap leader.

Games pagi, peserta dan panitia penuh canda tawa bermain bersama
Games pagi, peserta dan panitia penuh canda tawa bermain bersama

Seusai bersenang-senang bersama, peserta kemudian bersiap-siap untuk mengikuti talkshow “Peran Geosaintis Muda dalam Eksplorasi Sumber Daya Indonesia” yang dibawakan oleh moderator Didit Putra Kusuma (PHE ONWJ/FGMI) dengan pembicara Ibu Shinta Damayanti (SKK Migas), Ibu Rusalida Raguwanti (ketua HAGI), dan Pak Sukmandaru Prihatmoko (Ketua IAGI). Pada sesi ini, terjadi diskusi yang menarik tentang pentingnya para generasi muda untuk menjadi penggerak eksplorasi baik migas, tambang, batubara, dan sumber daya alam lain serta sikap-sikap apa yang diharapkan senior-senior untuk dimiliki oleh para generasi muda penerus dunia geosaintis Indonesia.

Sesi diakhiri dengan penyerahan plakat kepada pembicara dan foto bersama, serta penyerahan SK pengesahan berdirinya SM IAGI UI oleh Pak Sukmandaru kepada Presiden SM IAGI UI.

Suasana talkshow "Peran Geosaintis Muda dalam Sumberdaya Indonesia"
Suasana talkshow “Peran Geosaintis Muda dalam Eksplorasi Sumberdaya Indonesia”
Penyerahan SK pengesahan SM IAGI UI oleh Pak Sukmandari (Ketua IAGI) kepada Presiden SM IAGI UI
Penyerahan SK pengesahan SM IAGI UI oleh Pak Sukmandari (Ketua IAGI) kepada Presiden SM IAGI UI

Setelah istirahat makan siang, acara dilanjutkan dengan career & soft skill talk yang dibawakan oleh Mbak Candi, HR dari PETRONAS Carigali. Mbak Candi memberikan tips dan trik menulis CV dengan baik, bagaimana mempersiapkan diri dan menjawab pertanyaan dengan baik saat wawancara kerja, dan juga melaksanakan sesi role play di mana beberapa adik-adik SM IAGI berkesempatan untuk melaksanakan mock interview. Ibu Shinta meramaikan sesi soft skill dengan berbagi pengalaman mewawancarai anak-anak muda untuk masuk ke SKK Migas, apa yang dicari dan apa yang perlu dipersiapkan. Sesi ditutup dengan penyerahan plakat kepada pembicara.

Mbak Candi (PETRONAS Carigali) membagi tips dan trik membuat CV dan wawancara
Mbak Candi (PETRONAS Carigali) membagi tips dan trik membuat CV dan wawancara

Sore harinya adalah waktu untuk para putra-putri pilihan dari seluruh SM IAGI seluruh Indonesia untuk berdiskusi dengan kakak-kakak FGMI, terutama pengurus SM IAGI, mengenai perkembangan SM di rumah masing-masing. Kesempatan yang langka ini dimanfaatkan peserta untuk menanyakan hal-hal mengenai operasional FGMI, meminta advice, dan juga menyumbangkan ide-ide untuk kemajuan bersama. Mbak Elok Kurniawati sebagai pengurus utama SM IAGI menjadi pembicara utama dalam sesi ini, Diharapkan sesi ini dapat menjembatani ekspektasi baik dari pengurus SM maupun pembina dari FGMI dengan realita yang terjadi di lapangan.

Malam harinya merupakan acara puncak dari FGMI, yaitu penutupan, hiburan, serta pengumuman pemenang.  SM IAGI yang digabungkan dalam region daerah saling unjuk gigi membawakan hiburan terbaik dari daerah masing-masing. Regional Kalimantan, misalnya, menghibur dengan lagu khas daerah diiringi dengan pembagian snack khas Kaltim yaitu amplang kepada para penonton. Tak ketinggalan pula panitia UI membawakan duet gitar dan vocal, membawakan lagu-lagu pop Indonesia. Begitu pula panitia FGMI turun ke panggung untuk bersama-sama menyanyikan lagu Raisa “Kali Kedua”. Pada malam penutupan ini, ditampilkan pula video flashback acara GEOSC sejak hari pertama, yang membuat para peserta tertawa dan terharu merasakan bagaimana selama tiga hari persaudaraan antar SM menjadi semakin kuat.

 

Keseruan para peserta yang "melantai" bersama saat acara hiburan dan penutupan
Keseruan para peserta yang “melantai” bersama saat acara hiburan dan penutupan

Sebelum pengumuman pemenang, ketua FGMI yaitu mas Aveliansyah (PHE ONWJ) menantang masing-masing SM untuk mempromosikan kota/kabupaten masing-masing agar menjadi tuan rumah GEOSC tahun depan. Masing-masing perwakilan SM mengutarakan keunggulan-keunggulan yang akan didapatkan panitia dan peserta apabila tahun dengan GEOSC dilaksanakan di homebase mereka. Sistem pemilihan adalah voting/pengambilan suara dari tiap-tiap SM yang hadir, sehingga pemilihan tuan rumah memang dari SM, oleh SM, dan untuk SM. Setelah melewati dua kali tahap eliminasi, SM UPN “Veteran” Yogyakarta terpilih menjadi tuan rumah, dengan keunggulan bahwa UPN memiliki bidang ilmu geosains yang lengkap dari geologi, geofisika, pertambangan dan perminyakan, juga Jogja yang sarat akan tempat fieldtrip dan juga geowisata.

Akhirnya, tiba juga puncak dari GEOSC yaitu pengumuman pemenang, dengan urutan sebagai berikut:

  • Juara 1 : SM ITB
  • Juara 2 : SM STTNAS
  • Juara 3: SM UGM
Para pemenang GEOSC 2016
Para pemenang GEOSC 2016

 

Selamat ke[ada ITB, STTNAS dan UGM yang telah berhasil menjadi 3 terbaik dalam kompetisi GEOSC 2016! Tentu saja semua yang hadir dan berkompetisi sudah merupakan pemenang karena merupakan perwakilan terbaik dari universitas/institusi masing-masing.

Sampai jumpa di GEOSC tahun depan!

 

 

Admin2 FGMI

Leave a comment

  • Jaringan

  • Follow Us On Instagram

  • Crown palace Blok C No. 28
    Jl. Prof. Dr. Supomo SH. No 231
    Tebet, Jakarta 12870

    Telp:(021) 83702848 - 83789431
    Fax: (021)83702848
    Email: sekretariat@fgmi.iagi.or.id